Makaroni Omlet, Sajian Jitu Saat Bosan Dengan Nasi Cobain Deh.. Pasti Suka!
Bunda pasti sering ya bingung mau memasak apa untuk menu hidangan keluarga terutama anak-anak yang sering kali kehilangan nafsu makan dengan menu nasi sehari-hari. Jika saat seperti itu tiba, Bunda bisa mencoba membuat Makaroni Omlet lezat yang akan membuat kenyang tanpa kehadiran nasi. Pasti anak-anak akan senang dan berselera menyantapnya.
Makaroni mengandung karbohidrat yang dapat menggantikan nasi dengan rasa yang lebih disukai anak-anak. Dengan dihadirkan bersama telur dan kornet dalam olahan Makaroni Omlet ini, tentu akan memberikan cukup nutrisi bagi tubuh dan memberikan rasa lezat yang menggugah selera makan bagi siapapun. Cara membuatnya pun sangat mudah dan cepat, jadi Bunda tak akan terlalu repot karenanya.
Kelezatan yang maksimal tentu tak lepas dari bumbu dan racikan bahan yang pas dalam membuat Makaroni Omlet ini. Untuk itu pastikan Bunda mengikuti racikan yang pas seperti resep berikut ini.
Bahan-bahan
- 50 gr makaroni, direbus
- 1/2 bh bawang bombay, dicincang halus
- 2 siung bawang putih cincang
- 100 gr kornet daging sapi
- 5 butir telur
- 3/4 sdt garam
- 1/4 sdt pala bubuk
- 1/4 sdt merica bubu
Cara Membuatnya
- Aduk telur, bawang bombay, bawang putih, garam, merica dan pala
- Tambahkan kornet, aduk rata.
- Masukkan macaroni, aduk kembali.
- Tuang ke wajan anti lengket, biarkan di atas api sampai matang.
- Pindah ke piring saji, potong sesuai selera dan sajikan hangat.
Mau anak-anak makin heboh lagi menyantapnya? Beri tambahan topping keju cheedar atau mozarella dan saus tomat, pasti makin dahsyat lagi deh kelezatan Makaroni Omlet buatan Bunda. Baru dipotong saja pasti sudah pada tak sabar menyantapnya. Yuk, buruan eksekusi resep di atas!