Praktisnya Resep Terong Balado Sambal Teri Yang Mak Nyus Untuk Bunda Yang Super Sibuk

Hemat-Lezat-Praktis adalah kata yang tepat untuk resep menu kita kali ini. Dengan bahan utama sederhana berupa terong, telur puyuh, dan ikan teri. Kita bisa membuatnya menjadi santapan yang lezat dengan bumbu Balado yang praktis. Balado adalah menu masakan khas daerah Padang yang memiliki banyak penggemar, selain Rendang tentunya. Rasanya yang lezat, bahan yang mudah didapat dan cara memasaknya yang praktis dan singkat, menjadikan Balado menjadi pilihan menu yang banyak di variasi dengan bahan utama yang beraneka ragam. Dari mulai balado dendeng, ikan goreng, ayam goreng, tempe dan juga yang tak kalah lezatnya adalah balado terong sambal teri ini.

Buat Bunda yang suka masakan pedas dengan bumbu kaya rasa, resep ini wajib dicoba. Resep ini memberikan cita rasa masakan yang sangat menggugah selera. Terong yang lembut, dalam bumbu balado yang pedas dilengkapi dengan gurihnya ikan teri dan telur puyuh, memberikan sensasi kaya rasa pada lidah kita.

Segera saja siapkan bahannya dan kita coba di dapur yuk…!

Bahan-bahan Apa Saja yang Harus Disiapkan?

Untuk membuat menu lezat Balado Terong Sambal Teri yang nagih, berikut bahan-bahan yang diperlukan:

  • 30 butir Telur puyuh, rebus, kupas kulitnya
  • 5 buah Terong ungu, cuci bersih, potong sesuai selera
  • 1 ons Teri nasi, bilas dengan air bersih, tiriskan
  • Bumbu halus:
    • 10 buah Cabai merah keriting
    • 5 buah Cabai rawit merah
    • 1 buah Tomat merah
    • 8 siung Bawang merah
    • 4 siung Bawang putih
  • Bumbu dan bahan lain:
    • 5 lembar Daun jeruk
    • 1 sdm Air asam Jawa
    • 1 buah Kayu manis (ukuran kecil/opsional)
    • Secukupnya gula pasir
    • Secukupnya garam/kaldu jamur bubuk

Bagaimana Cara Membuatnya?

Berikut ini adalah cara memasak Balado Terong Sambal Teri:

1. Goreng terong sampai agak empuk, tiriskan dan sisihkan.

2. Goreng teri dan telur puyuh yang sudah dikupas, tiriskan dan sisihkan.

3. Langkah selanjutnya adalah menghaluskan(blender) bumbu halus. Tumis bumbu halus dengan sedikit minyak goreng hingga harum. Masukkan daun jeruk dan kayu manis hingga rempah layu.

4. Masukkan terong, telur puyuh dan teri. Tambahkan air asam jawa, secukupnya garam, kaldu jamur dan gula pasir. Aduk hingga tercampur rata. Koreksi rasa, matikan kompor.

Voila, hidangan lezat nan praktis untuk keluarga Bunda sudah siap dihidangkan. ……

Sumber

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel