Gabungan yang Cucok Banget Nih Dalgona Coffee Booba Gula Aren

Ada yang baru lagi minuman viral, Dalgona Coffee. Minuman yang dipopulerkan di Korea ini memang cukup unik. Sebagai salah satu cara menikmati kopi yang berbeda dari umumnya. Kopi yang dibuat seperti foam dengan aneka variasi dan kombinasi dalam penyajiannya ini sangat lezat dan menyenangkan saat dinikmati. Salah satu yang unik dan memikat seperti Dalgona Coffe Booba Gula Aren yang akan kita bahas di sini.

Kombinasi Booba gula aren, susu dan toping dalgona coffee menjadi salah satu varian yang lezat dan bisa dinikmati banyak orang setiap saat. Dengan booba di dalamnya minuman ini seperti minuman ringan, menghilangkan image kopi sebagai minuman para coffeeholic. Bagaimana kelezatan Dalgona Coffe Booba Gula Aren ini? Silahkan Bunda buat dan coba resep di bawah ini.


Bahan-bahan

Dalgona:

  • 50 gram kopi Nescafe original
  • 50 gram gula pasir
  • 50 gram air panas mendidih

Bahan lainnya:

  • Es batu
  • Susu UHT Anchor

Bobba Gula Aren:

  • 250 gram tepung tapioca
  • 75 gram gula aren iris
  • 125 gram air
  • Sedikit pewarna hitam.

Cara Membuat

  • Dalgona

Campur semua bahan, kocok dengan mixer atau handblender sampai mengental mirip foam.

  • Bobba Gula Aren
  1. Siapkan panci, masukkan air-gula air dan pewarna hitam. Masak hingga mendidih. Lalu masukkan tepung tapioka dan segera aduk dengan cepat sampai benar-benar merata. Lalu matikan api.
  2. Pindahkan adonan ke meja, uleni adonan sampai benar-benar merata tak terlihat lagi tepungnya.
  3. Bentuk adonan menjadi bola-bola. Biar cepat gulung-gulung adonan menjadi panjang lalu potong-potong lalu bulatkan adonan.
  4. Didihkan air, masukkan adonan sampai mengapung.
  5. Rebus adonan dalam air gula aren yang diberi daun pandan. Volume air kira-kira bisa merendam  adonan tadi. Tambahkan tapioca 1 sdt agar sedikit kental.
  • Penyelesaian

Ambil gelas, masukkan Boba (¼ tinggi gelas), masukkan susu UHT dan es (s/d ¾ tinggi gelas), masukkan Dalgona sebagai topping.

Booba-gula aren-susu dan kopi tersusun cantik dalam gelas. Sangat lezat dan segar dinikmati dalam keadaan dingin. Tips untuk lebih menikmati Dalgona Coffe Booba Gula Aren ini nikmati satu persatu rasa tiap lapisannya dahulu setelah itu nikmati sesuka hati. Selamat mencoba dan menikmati!

Sumber

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel