Resep Opor Kuning Ayam Kampung Enak, Gurih Dan Sederhana Rasanya Yang Bisa Untuk Pendamping Lebaran

 Opor kuning ayam kampung



by@Indrayani (  IG ) 


Bahan : 

1 ekor ayam kampung / ayam potong ukuran sedang dipotong sesuai selera

2 gelas belimbing santan kental

2 lembar daun salam kering

6 lembar daun jeruk segar

4 batang serai geprek

1 jempol laos geprek

1 setengah sdm ketumbar, 3/4 sdt jintan, 1 buah pala, semua disangrai sebentar aja biar nggak hangus kemudian di blender kering

1/4 sdt merica bubuk

kaldu bubuk secukupnya

garem secukupnya

gula pasir secukupnya

Bumbu halus : 

12 siung bawang putih ukuran besar

12 siung bawang merah ukuran besar

1/2 kelingking kunyit dan 1/2 telunjuk kencur, potong potong sangrai di teflon kemudian blender 

bareng bumbu halus lainnya : 

1/2 telunjuk jahe

 6 biji kemiri. Semua di haluskan kemudian bumbu ditumis sampe wangi

Cara memasak : 

Rebus ayam kampung sampe empuk (memasukkan ayam ke air rebusan saat airnya udah mendidih). masukkan bumbu yang ditumis, beri serai dan laos geprek, daun salam dan daun jeruk, merica dan ketumbar jinten pala bubuk, beri garem gula dan kaldu bubuk, paskan rasanya...terakhir masukkan santan kental, aduk aduk terus supaya kuah santan tidak pecah, bila santan kurang kental bisa ditambahkan santan instan

Note : Empukkan dahulu ayam kampungnya, setelah empuk masukkan bumbu kemudian terakhir santannya dan aduk aduk teruss kuahnya biar santannya nggak pecah, santan jangan dimasukkan lebih awal berbarengan dengan ayam kampung yang masih mentah...hasilnya kuah opor akan berminyak sekal

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel