Kelezatan Yang Klasik dan Asyik Dalam Kue Dadar Gulung Tradisional
Bunda yang dari Jawa pasti sangat familiar dengan Kue Dadar Gulung. Makanan tradisional Jawa ini dahulu sering digunakan untuk upacara-upacara adat termasuk dalam acara upacara perkawinan. Warnanya yang cantik dengan rasa yang enak membuatnya menjadi kue yang sangat digemari oleh masyarakat sebagai salah satu hidangan dalam acara-acara .
Kue ini memang saat ini tidak lagi mudah dijumpai selain di pasar-pasar tradisional, dan sudah jarang digunakan sebagai bagian dari jamuan dan acara-acara masyarakat. Mungkin karena kue Kue Dadar Gulung tidak tahan lama, menjadi salah satu faktor yang membuatnya tersisih oleh aneka makanan modern yang praktis dan tahan lama. Padahal kelezatan kue ini masih representatif untuk segala macam jamuan.
Yuk Bun, kita hadirkan lagi kue ini di sekitar kita. Mungkin diawali dengan membuatnya untuk keluarga di rumah atau untuk menjamu tamu-tamu Bunda. Berikut ini kami hadirkan resep yang akan menghasilkan Kue Dadar Gulung legit dengan kulit yang lembut, yang pastinya sangat lezat.
Bahan-bahan
Bahan kulit:
- 200 gr terigu
- 50 gr tapioca
- 600 ml sari pandan suji
- 1/2 sdt garam
- 1 sdm mentega, lelehkan
Bahan isian:
- 200 gr gula merah
- 400 ml air
- 1 bh kelapa parut setengah tua
- 1/2 sdt garam
- 2 lbr daun pandan, simpulkan
- 50 gr gula pasir (sesuai selera)
- 2 sdt mentega
Cara Membuatnya
- Siapkan isian: gula merah dan air dimasak sampai gula larut, saring. Masak air gula bersama kelapa parut, garam, daun pandan, sambil diaduk-aduk sampai air menyusut. Test rasa, tambahkan gula pasir dan mentega. Angkat, sisihkan.
- Campur semua bahan kulit, aduk rata dengan whisk. Saring dan tuang ke piring adonan.
- Panaskan teflon dadar adonan. Panggang dengan api kecil sedang sampai matang. Balik untuk melepaskannya. Lakukan sampai adonan habis.
- Beri isian, lalu lipat seperti amplop dan digulung.
Kue tradisional selain lezat alami juga akan membuat kita mengingat kesederhanaan. Kesederhanaan Kue Dadar Gulung yang alami ini pun mampu memberikan tampilan yang menarik serta rasa yang lezat. Selamat menikmati!