Cara Membuat Roti Burger yang Sempurna, Empuk dan Lembut

Hai Bunda, apakah Bunda atau anak-anak di rumah suka dengan menu cepat saji seperti Burger atau Hotdog? Bukan hal yang aneh jika Bunda dan keluarga terutama anak-anak menyukai sajian burger atau hotdog. Bagaimana tidak, empuk dan lembutnya Roti Burger berpadu dengan lezatnya patty daging (atau sosis panggang untuk hotdog), irisan sayur-sayuran segar (bawang bombay, selada, mentimun, tomat), lembaran keju yang asin-gurih, dengan tambahan saos tomat atau saos sambal juga mayonaise sebagai pelengkap rasa, menghasilkan kesatuan hidangan yang bercitarasa lezat, praktis dan tentu saja bergizi.

Burger dan hotdog masuk ke dalam jenis junk food, dimana makanan mengandung tinggi kandungan gula, lemak, garam, dan minyak. Kombinasi inilah, ditambah dengan wangi makanan dan berbagai paduan rasa lainnya, yang membuat makanan terasa nikmat menggoyang lidah. Jadi sekarang tahu kan kenapa Burger dan Hotdog itu enak dan bikin nagih? :). Well.. tak mengapa menyantapnya sekali-kali ya, apalagi jika Bunda membuatnya sendiri di rumah, karena dengan begitu Bunda bisa mengontrol kualitas bahan lebih terjamin dan sehat, kan Bun?


Oke, untuk membuat Burger yang lezat, sudah pasti kita membutuhkan Roti Burger yang juga lezat ya, Bun. Arti lezat disini adalah roti yang empuk juga lembut, dengan rasa yang tak terlalu manis. Tak perlu kemana-mana lagi untuk mencari resepnya, karena berikut kami sajikan resep Roti Burger empuk nan lembut yang bisa Bunda coba praktekkan di rumah, yuk dicatat!

Bahan-bahan

Bahan Roti 1

  • 350 gr Terigu cakra
  • 150 gr Terigu segitiga
  • 50 gr Gula pasir
  • 10 gr Susu bubuk
  • 3 butir Kuning telur
  • 1 butir Putih telur
  • 150 ml Air hangat
  • 10 gr Ragi instan

Bahan Roti 2

  • 5 gr garam
  • 100 gr butter

Polesan: (aduk rata)

  • 1 butir putih telur
  • 2 sdm susu cair

Taburan:

  • Wijen


Cara Membuat

  1. Mengaktifkan ragi: Dalam gelas besar masukkan ragi dan air hangat (jangan panas), tambahkan 1 sdm gula pasir dan 1 sdm tepung terigu, aduk. Diamkan sampai ragi mengembang memenuhi gelas.
  2. Dalam mangkuk, masukkan sisa bahan roti 1.
  3. Tambahkan ragi yang sudah mengembang sambil aduk adonan (air ragi jangan dituang sekaligus, sambil dikira-kira jika dirasa sudah cukup hentikan, agar tidak terlalu lembek)
  4. Mixer/uleni hingga kalis
  5. Masukkan semua bahan roti 2, uleni lagi hingga kalis elastis. Harus benar-benar kalis elastis halus/windowpane.
  6. Bulatkan, diamkan kurang lebih 1 jam sampai mengembang dua kali lipat.
  7. Kempiskan adonan, bagi masing-masing 30 gr. Diamkan 15 menit
  8. Gilas adonan, bentuk bulat-bulat, tata di loyang, diamkan 1 jam lagi.
  9. Olesi permukaan adonan dengan campuran putih telur dan susu, taburi dengan wijen.
  10. Panggang di suhu 200 oC selama 15 menit/sesuaikan oven masing-masing

Jika Bunda sudah terbiasa uprek di dapur untuk membuat berbagai macam roti, tentu tak sulit untuk membuat Roti Burger ini. Resep ini juga bisa Bunda gunakan untuk membuat Roti Hotdog, bahkan roti abon.. mantap kan Bunda! Makanya yuk, buruan dicoba resep di atas ya..

Sumber

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel