Resep dan Tips Membuat Onde - Onde yang Lezat!
Onde-onde memilik tekstur yang lembut dan bentuk yang sangat unik seperti bola, cemilan ini bikin kenyang karena terbuat dari tepung ketan yang mengandung karbohidrat, dan diisi kacang hijau yang merupakan sumber protein, tak lupa pula gula yang merupakan sumber energi. Pas deh, membuat ketagihan para pecinta onde-onde ini.
Dan ternyata di adonan tepungnya bisa di tambahi kentang kukus/tepung terigu atau tepung beras, tujuannya biar hasil onde – onde jadi lebih kokoh, gak terlalu mulur/lengket karena tekstur dari si tepung ketan sendiri mengandung maltosa yang membuat lengket.
Terus supaya onde - onde saat digoreng ngga meletus caranya waktu di bulat kan agak dikepal biar padat dan biar wijennya nggak lepas waktu goreng. Oh ya .. onde - onde ini sudah ngga asing lagi karena banyak orang yang menjual cemilan manis ini jadi ngga perlu khawatir lagi kalo bunda sekalian menginginkannya.
Tapi kalo keluar rumah maka harus mikir ngeluarin ongkos lagi, nah solusi yang sangat tepat adalah dengan cara membuatnya sendiri tanpa harus ngeluarin ongkos untuk membelinya keluar. Tepat banget ada resep bikin onde - onde ala
Bahan kulit :
- 180 gr tepung ketan
- 50 gr tepung beras
- 90 gr kentang kukus ( haluskan )
- 75 gr gula pasir + 200 ml air hangat ( larutkan )
- 1/4 sdt garam
- wijen secukupnya
Bahan isi :
- 120 gr kacang hijau kupas
- 60 ml santan kental (kara) + 60 ml air ( campur aduk rata )
- 1 sdm butter/margarin
- 50 ml susu cair
- 4 sdm gula pasir
- 3/4 sdt garam
- 1/2 sdt vanilla pasta
- *blender kacang hijau dengan santan, masak di api sedang bersamaan dengan bahan lainnya sampai kental dan bisa dibentuk.
Langkah – langkah :
- Campur tepung ketan, tepung beras, kentang dan garam, aduk rata.
- Masukkan larutan gula sedikit demi sedikit sampai dirasa pas dan kalis.
- Bagi adonan (kalo saya jadi 22), isi dengan bahan isian dan bulatkan (basahi tangan dengan sedikit air agar adonan gampang dibulatkan)
- Basahi permukaan adonan dengan sedikit air lalu gulingkan di wijen ( agar wijen menempel )
- Masukkan ke minyak goreng yang masih hangat, goreng dengan api sedang sampai kecoklatan.
Onde – onde pun berhasil dibuat dengan sempurna dan mudah. Jadi jangan lupa untuk itu like dan share resepnya, serta bagi – bagi ilmunya ke teman arisan atapun saudara di rumah ya bunda.
Sumber