Resep Churros Oreo Manis Enak. Pakai Magicom. Bikinnya Simple Loh!


Bunda belakangan ini makin banyak jenis makanan yang semakin berkembang di Indonesia, mungkin salah satunya adalah churros. Makanan dengan bentuk panjang ini memang sering disantap untuk mengisi waktu luang. Churros sendiri sering disebut sebaga donatnya orang Spanyol, sekalipun bentuknya sama sekali enggak menyerupai donat.

Memang sih sejarah dari makanan churros ini masih jadi misteri soalnya, ada juga yang bilang kalau sebenarnya makanan churros ini datang dari China. Sekalipun begitu, makanan ini cukup laris sekali di Indonesia dan mendapatkan variasi berbagai macam, misalnya saja resep churros oreo yang saat ini juga banyak diminati kalangan muda di Indonesia.

Menyajikan makanan churros ini cocok untuk segala macam hal, misalnya untuk digunakan ketika kumpul dengan keluarga waktu hari libur. Kemudian bisa juga digunakan untuk sajian hari raya untuk para tamu dan keluarga yang datang ke rumah, pasti banyak yang suka karena rasanya yang enak dan unik dengan oreonya. Enggak cuma itu, Bunda juga bisa loh menyuguhkan makanan ini untuk acara hajatan besar. Sekalipun dengan variasi dengan resep churros oreo tapi makanan ini rasanya memang enak dan manis, tentu para tamu undangan Bunda akan merasa senang mencicipi makanan ini. Kalau enak bisa juga dijual untuk tambahan penghasilan di rumah.

Bahan-bahan yang digunakan untuk membuat churros enggak susah dicari di sekitar kita kok Bunda, soalnya bahannya memang sama dengan membuat adonan kue lainnya. Langkah membuatnya juga enggak terlalu susah, jadi Bunda enggak perlu khawatir bakalan capek. Berikut ini bahan dan langkah yang bisa diikuti Bunda buat bikin resep churros oreo sendiri di rumah.

Bahan-bahan:

  • 250 ml Air
  • 1 sdm Gula pasir
  • 1/4 sdt Garam (sy skip krn pake margarin)
  • 50 gram Margarin
  • Sebungkus oreo (bks besar) hancurkn agak halus
  • 150 gram Tepung terigu
  • 1/4 sdt Vanili bubuk
  • 2 butir Telur yg kecil

Langkah Membuat:

1. Masak air, gula, margarin sampai mendidih & margarin larut, kecilkan api, masukkan oreo yg sdh dihancurkan tanpa krimnya, aduk smp rata halus dan tdk bergerindil. Matikan api.

2. Langsung tuang terigu dan vanili bubuk, aduk cepat sampai kalis, biarkan hangat.


3. Tambah telur, aduk rata.


4. Masukkan bertahap ke plastik segitiga yg sdh diberi spuit bintang.


5. Tekan plastik, bentuk jd adonan panjang yg diletakkan di loyang/piring datar. Simpan di frezeer minimal 30 menit.


6. Goreng smp kering matang.

7. Sajikan dg taburan gula halus dan cocolan krimnya yg sdh dilelehkan dg cara hangatkan ke dlm microwave 5 menit (bs masukkan ke dlm magicom, tp dibungkus plastik yaa). Atau pake cocolan coklat leleh, selai coklat... Terserah dehh pkknya.

Nah, itulah bahan sama langkah buat bikin resep churros oreo sendiri di rumah yang bisa Bunda ikuti. Sederhana tapi rasanya enak loh Bunda. Untuk takaran porsi dan takaran rasa, dari bahan yang udah ada bisa ditambahkan atau dikurangi sesuai selera dan kebutuhan Bunda di rumah. Selamat mencoba Bunda, semoga bermanfaat dan terima kasih.

Sumber

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel